• img

Mini John Cooper Works GP Diluncurkan

blog sauted | Rabu, 16 Mei 2012 | 11:56


Liputan6.com, New Jersey: Lama ditunggu-tunggu, model terbaru Mini John Cooper Works GP akhirnya diluncurkan di acara "2012 Mini United Festival" di Le Castellet, Prancis, pada akhir pekan lalu. Mobil yang djuluki "Mini Tercepat" itu mulai diproduksi akhir tahun ini dan hanya terbatas sekitar 2.000 unit.

Menurut pabrikan otomotif asal Inggris itu, Senin (14/5), John Cooper Works GP ini membuat "penggunaan ekstensif pada teknologi motor sport" dan dirancang untuk menyalurkan performa ekstrem di jalur balap dan jalan biasa.

Baru-baru ini, mobil itu juga berhasil melakukan satu putaran Sirkuit Nurburgring, Nordschleife, selama delapan menit 23 detik. Ini merupakan putaran tercepat yang pernah dilakukan sebuah mobil Mini. Saking cepatnya, mobil ini juga mengalahkan time set yang dilakukan pedahulunya Mini Cooper S, yang hanya beda 19 detik.

Namun, Mini menolak untuk membeberkan spefisikasi mobil barunya ini dan hanya mengatakan, mesin turbocharged mobilnya ini melampaui kecepatan model sebelumnya yang diketahui hanya 214-hp.

Selain itu, John Cooper Works GP ini akan berfitur powertrain eksklusif, sasis dan teknologi aerodinamis yang terinspirasi langsung oleh motor sport. Termasuk, suspensi adjustable balapan, sistem pengereman race-spec dan ban balap yang bisa dipesan lebih dahulu.(JAY/ANS/InsideLine)

Jaenal Abidin
Source: otomotif.liputan6.com

Saat ini SAHABAT berada di area blog sauted dengan artikel Mini John Cooper Works GP Diluncurkan.
<< >>