Beberapa Tips Parenting Bagi Anda Sebagai Orang Tua
Menjadi orang tua bukanlah pekerjaan yang mudah dan cepat dikuasai. Perlu kesabaran dan latihan untuk menjadi orang tua yang baik karena membesarkan anak tidak boleh dilakukan dengan setengah hati. Anak-anak merupakan titipan Tuhan yang wajib kita jaga sebaik mungkin. Membesarkan anak menjadi seorang yang baik budi dan dapat dibanggakan oleh kita merupakan harapan kita semua. Ada beberapa tips untuk anda yang baru menjadi orang tua agar dapat membesarkan dan membantu anak berkembang secara baik.Usahakan selalu membacakan cerita kepada anak sebelum tidur, hal ini dilakukan agar anak jadi senang membaca nantinya. Hal ini juga dapat meningkatkan ikatan antara ibu dan anak. Berikanlah anak anda rasa cinta yang melimpah dan dorongan semangat setiap saat. Jika seorang anak mengetahui bahwa anda mencintai dan selalu mendukungnya, mereka akan memiliki keinginan untuk tidak mengecawakan ibu atau ayahnya. Buatlah aturan-aturan yang sederhana dan usahakan berpegang teguh terhadap aturan tersebut. Aturan sederhana yang bisa anda buat antara lain mengatur porsi anak untuk menonton televisi, menentukan jam belajar anak, atau menentukan jam makan. Usahakan agar anak anda mempunyai waktu yang cukup untuk tidur. Waktu yang disarankan anak untuk tidur adalah sekitar jam 8 malam atau jam 8.30 malam. Masa anak-anak merupakan masa pertumbuhan, disaat anak tertidur maka pertumbuhan badannya dimulai, maka sangat penting anak anda selalu tidur tepat waktu.
Anda juga harus sesering mungkin berbicara dengan anak anda dan menjelaskan beberapa hal yang tidak diketahui oleh mereka. Pastikan anda adalah guru yang pertama dan terpenting bagi anak anda. Anda juga harus dengan tekun mendengarkan perkataan anak anda, jangan sampai mengacuhkan ketika anak anda sedang berbicara dan ingin berbagi cerita dengan anda. Ajarkan mereka untuk selalu menghormati orang lain dan tidak berlaku kasar kepada orang lain. Anda juga harus selalu merasa bangga pada anak anda dan tunjukkan sesering mungkin bahwa anda bangga terhadap anak anak. Hal ini dapat membantu rasa percaya diri anak dan membuat mereka merasa bangga pada diri sendiri. Jadilah contoh yang baik bagi anak anda. Buatlah mereka bangga dan mempunyai rasa hormat pada anda. Ingatlah bagaimana dulu anda selalu ingin seperti orang tua anda karena orang tua anda merupakan contoh yang sangat baik bagi anda. Anda juga bisa menyuruh anak melakukan pekerjaan rumah yang sederhana seperti menyiram bunga atau merapikan meja makan. Hal ini dapat membantu anak untuk bertanggung jawab terhadap pekerjaannya. Ajaklah anak anda bermain permainan yang dapat melatih kemampuannya seperti bermain mmenghitung, membedakan warna, atau menggambar. Yang paling utama dalam membesarkan anak adalah kesabaran dan rasa cinta terhadap anak yang berlimpah.
Source: lovira.com